Cerdas dan Bijak dalam menggunakan Sosial Media harus kita tanamkan pada putra putri tercinta mengingat banyak sekali hal-hal negatif yang di sebabkan karena sosial media. Di saat tehnologi semakin maju makin mempermudah setiap orang untuk mengakses internet, saat ini siapa yang tidak kenal facebook sebagai sosial media terbesar yang sangat mudah untuk di akses untuk anak-anak SD sekalipun. Sebagai orang tua kewajiban kita mengawasi anak, menurut saya jika memang belum 17 th sebaiknya jangan ijinkan anak bermain Facebook karena di usia yang belum dewasa akan banyak masalah yang mungkin tidak kita sadari akan terjadi ketika mereka yang belum cukup usia bisa mengakses facebook dengan leluasa.
Tulisan ini saya buat karena keprihatinan saya melihat begitu banyak orang-orang menyalah gunakan media sosial dengan memposting gambar atau video por*o / asusila, kekerasan, kecelakaan, penyakit dengan memperlihatkan organ, orang meninggal dengan keadaan yang mengenaskan. Jelas ini sangat mengganggu pemandang saya sebagai orang dewasa apalagi kalau itu di saksikan oleh anak-anak di bawah umur, oleh sebab itu sebaiknya kita sebagai orang dewasa bisa cerdas dan bijak dalam menggunakan media sosial mengingat media sosial tidak hanya di konsumsi oleh orang dewasa alangkah baiknya apa yang kita posting sesuatu yang tidak memberi efek negatif pada anak-anak kita sebaliknya harus punya nilai positif yang berguna bagi orang lain.
Untuk orang tua kita harus bisa memberi pengarahan kepada anak-anak kita supaya mereka jangan mengakses sesuatu yang belum umurnya. Karena selain hal- hal di atas masih ada lagi efek negatif seperti penculikan, dan tindak kriminal lain berawal dari sosial media.
Meskipun banyak sisi negatif dari sosial media yang saya sebutkan di atas sebenarnya sosial media memiliki nilai positif jika kita semua bisa bijak dalam penggunaannya. Adapun nilai positif seperti silahturahmi, group group bisnis jual beli, group belajar misalnya matematika, artikel-artikel yang berguna, dan masih banyak lagi .
Alasan kenapa anak di bawah 17 th belum boleh mengakses media sosial karena di usianya yg belum dewasa mereka belum bisa menentukan mana yang baik dan mana yang buruk ketika mereka di hadapkan suatu permasalahan.
Sebagai orang dewasa marilah kita lebih cerdas dan bijak dalam menggunakan media sosial, saat akan memposting sesuatu pikirkan dahulu karena diluar sana banyak anak-anak yang mungkin belum cukup umur membaca atau melihat apa yang kita posting. Sebagai orang tua marilah kita memberikan pengawasan, pengertian dan iman yang kuat kepada anak-anak kita supaya tidak mudah terbawa ke hal-hal yang negatif seiring dengan perkembangan tehnologi sekarang ini.
Mari kita wujudkan anak Indonesia yang cerdas, beriman, sebagai penerus generasi untuk menjadikan Indonesia lebih baik.
No comments:
Post a Comment