Menghitung Bilangan Kuadrat Tercepat

Menghitung bilangan kuadrat tercepat akan bisa dengan mudah anda lakukan jika memahami cara-cara yang akan kita bahas nanti. Bilangan kuadrat adalah bilangan yang di hasilkan dari perkalian suatu bilangan dengan bilangan itu sendiri dan di beri simbol dengan pangkat 2. Mungkin anda akan sangat malas untuk menghitung apalagi jika yang kita hitung kuadrat bilangan 3 digit atau lebih, tapi akan lain ceritanya ketika anda mengetahui bagaimana dapat menghitung cepat tanpa menggunakan kalkulator sehingga anda akan sangat enjoy mengerjakan soal-soal matematika. Silahkan di baca dan di pahami dan bagikan untuk anak-anak tercinta.

Beberapa cara untuk menghitung cepat kuadrat suatu bilangan 
1. Menghitung Bilangan Kuadrat Belasan 
Untuk mempermudah menghitung bilangan kuadrat belasan atau angka 11 sampai 19 cukup mudah karena tinggal kita hitung dalam hati tanpa mencoret-coretpun bisa asal kita paham caranya. 
contoh : 12^2 = 144
cara hitung nya pertama  12 + 2 =  14
kemuadian angka ke dua dari bilangan tersebut (2) di pangkatkan = 2^2 =  4

contoh : 16^2 = 256
cara hitung pertama 16 + 6 =  22  (sebagai ratusan dan puluhan )
kemudian angka 6 di kuadratkan =  6*6 = 36 . karena 2 digit maka angka 3 sebagai puluhan di tambahkan ke angka 2 jadi jawabnya 256  atau  
jawaban I     22
jawaban II      36 
                    256

2. Menghitung Kuadrat Bilangan Puluhan Dengan Angka Belakang 5 
Untuk cara ini hanya berlaku untuk angka 15, 25, 35, 45, 55, 65, 75, 85 dan 95
menghitung bilangan kuadrat tercepat


jika kita sudah paham rumus di atas maka akan sangat mudah menjawab kuadrat dari bilangan yang berakhir dengan angka 5. caranya untuk angka pertama kalikan dengan angka tersebut yang sudah di tambah 1 hasilnya tinggal di tambah angka 25 di belakangnya. 
contoh :  75^2 = 5625 . cara cepatnya  7 x 8 = 56 kemudian tinggal belakang nya tambah angka 25
               95^2 = 9025. caranya 9 x 10 = 90 kemudian tinggal belakangnya tambah angka 25


3. Menghitung Kuadrat Dengan Angka Depan 5
Untuk cara ini hanya berlaku utuk angka 51, 52, 53, 54, 55, 56, 57, 58, 59
menghitung bilangan kuadrat tercepat


contoh 59^2 = 3481  cara cepat nya 25+9  = 34. kemudian angka 9 di kuadratkan = 81 jadi jawabannya tinggal di gabung 3481

4. Menghitung Kuadrat Bilangan 3 Digit 

menghitung kuadrat tercepat



penjelasan soal pertama 825^2 = 680.625
angka pertama adalah 8 kita kuadratkan hasilnya 64 tulis sebagai hasil sementara angka terdepan kemudian angka berikutnya 25 di kuadratkan hasilnya adalah 625. kita tulis angka 25 paling belakang simpan angka 6. kemudian di antara jawaban 64 dan 25 ada 2 digit angka di tengah. 
untuk mencari angka yang di tengah kita kalikan angka pertama dan kedua yaitu 8 x 25 kemudian kalikan angka 2 jadi 8 x 25 x2 = 400 karena kita butuh 2 digit saja maka tulis angka 00 di tengah dan simpan angka 4 di atas angka 4. dari hasilnya tinggal kita jumlahkan untuk angka-angka simpanan tadi. sehingga jawabannya menjadi 680.625.
   
Penjelasan soal kedua 545 ^2 = 297.025
5^2  = 25  tulis paling depan kemudian beri jeda 2 digit
45^2  =  2025  tulis paling belakang angka 25 kemudian angka 20 di simpan 
5 x 45 x 2 = 450 ambil 2 digit angka buat di tengan yaitu 50 kemudian simpan angka 4di atas angka 2 
tinggal kita jumlahkan 297.025

Demikian tips dari saya untuk menyelesaikan bilangan kuadrat, pelajari juga 

Semoga Bermanfaat.


5 comments:

Saria Bakti said...

Sepertinya blog baru tapi materinya bagus dan beragam. Cukup memberi ide. jika sempat, berkunjung ke blog saya, ada banyak video pembelajaran Matematika untuk anak SD berisi soal interaktif Matematika. Ada juga tentang Bilangan Kuadrat. Matematika is The Best.

Ririn susiana said...

makasih pak, harapan saya bisa berguna bagi teman-teman semua, mari kita jadikan matematika menjadi salah satu pelajaran favorit. salam matematika.

Stefani Gifta said...

Terima kasih pak/bu... Saya yang sedang belajar materi hitung cepat untuk cerdas cermat jadi dapat belajar dengan mudah...

Ririn susiana said...

Sipp...semoga bermanfaat sist

Nur Asiyah Rofi said...

Sangat bermanfaat. Dan malam ini anak saya belajar bersama dengan panduan blog ini..
Terima kasih
Salam takzim